Minggu, 11 Maret 2018
BandarQ- SBY: Kepemimpinan Jokowi Perlu Diteruskan, Demokrat Akan Berjuang Bersama
SBY: Kepemimpinan Jokowi Perlu Diteruskan, Demokrat Akan Berjuang Bersama
|
BandarQ
Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengucapkan kata sambutan dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) di Sentul Internasional Convention Center (SICC), Jawa Barat, Sabtu (10/3). Sambutan itu diberikan di depan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan ribuan kader Demokrat.
Dalam sambutannya SBY meminta doa restu pada Jokowi. Dia juga mengungkapkan jika kepemimpinan mantan Gubernur DKI Jakarta itu harus dilanjutkan.
"Kepemimpinan Pak Jokowi perlu dilanjutkan bahkan ditingkatkan itulah dua harapan permohonan Partai Demokrat pada pimpinan kita Pak Jokowi," ungkap SBY di Lokasi, Sabtu (10/3).
Menurut SBY bisa saja Demokrat berjuang bersama Jokowi. Kata dia, Demokrat akan berpartisipasi atas pembangunan.
"Sangat bisa partai Demokrat berjuang bersama Bapak (Jokowi)," ungkapnya.
"Tentu bapak sangat memahami sebagaimana pengalaman saya dalam Pilpres 2009 dan 2014 perjuangan bersama apapun namanya apakah koalisi atau aliansi akan berhasil dan menang jika rangka kebersamaannya tepat," sambungnya
Presiden keenam ini juga menjelaskan dalam penentuan koalisi harus mengunnakan perasaan dan hati dan tentunya saling menghargai satu sama lain.
"Sebuah koalisi yang insyaAllah akan berhasil harus kuat harus saling percaya saling menghormati. Koalisi masalah hati kita, Partai Demokrat siap membangun koalisi seperti itu," tutupnya
Posting Komentar