Minggu, 11 Maret 2018

BANDARQ-  Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto memutasi tiga jabatan panglima kodam
Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto memutasi tiga jabatan panglima kodam

 Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto memutasi tiga jabatan panglima kodam (pangdam) Ketiga pangdam itu yakni Pangdam I/Bukit Barisan, Mayjen TNI Cucu Sumantri Pangdam Iskandar Muda, Mayjen TNI Moch Fachruddin dan Pangdam VI/Mulawarman, Mayjen TNI Sonhadji.

Mayjen TNI Ibnu Triwidodo yang merupakan TA Pengajar Bidang Kewaspadaan Nasional Lemhannas akan menggantikan Mayjen TNI Cucu Sumantri sebagai Pangdam I/Bukit Barisan Posisi Pangdam Iskandar Muda akan diisi oleh Mayjen TNI Abdul Hafil Fuddin yang sebelumnya merupakan TA Pengkaji Bidang Geografi Lemhannas Mayjen TNI Sonhadji digantikan Mayjen TNI Subiyanto yang saat ini menjabat Aspers Kasad.

Tiga jabatan pangdam yang dimutasi itu merupakan bagian 33 perwira tinggi (pati) yang dimutasi dan mendapatkan promosi jabatan dari Panglima TNI.Kabidpenum Puspen TNI, Kolonel Inf Bedali Harefa, mengatakan mutasi jabatan tersebut berdasarkan Surat 

Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/231/III/2018, tanggal 9 Maret 2018 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan TNI.
Melalui SK tersebut, Panglima TNI memutasi 22 pati TNI Angkatan Darat, 7 pati TNI Angkatan Laut, dan 4 pati TNI Angkatan Udara.

Bedali Harefa menjelaskan mutasi jabatan di lingkungan TNI ini dalam rangka memenuhi kebutuhan organisasi dan pembinaan karier perwira tinggi, guna mengoptimalkan tugas-tugas TNI yang semakin kompleks dan dinamis Oleh karenanya, TNI melakukan upaya peningkatan kinerja melalui mutasi dan promosi jabatan personel di tingkat Perwira Tinggi (Pati) TNI, kata Bedali Harefa seperti dilansir dari Antara.

- Copyright © Berita Terupdate Intanqq - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -